Wednesday, August 19, 2015

Palasik, Hantu Pembunuh Bayi


Pusako News, - Siapa yang tak kenal dengan Palasik. Minang Kabau, khususnya yang menetap di Sumatera Barat, selain mengenal rendang dan cara memasak rendang yang nikmat. Selain itu ada sebuah legenda masyarakat yang cukup terkenal seperti rendang yakni Palasik. menurut masyarakat, banyak jenis-makhluk halus yang sering menggangu, salah satunya adalah Palasik.
Kita pasti langsung tahu palasik sebenarnya adalah makhluk gaib. kononya menurut kepercayaan Melayu dan Minangkabau. padahal sebenarnya palasik ini bukanlah hantu, melainkan orang yang memiliki ilmu hitam tingkat tinggi. Pengamal imu hitam ini sangat sering menggangu dan mengincar bayi-bayi, karena bagi palasik darah bayi merupakan makanan mereka, serta amalan mereka dalam menuntut ilmu hitam.
Banyak bayi-bayi ataupun balita yang sering sakit, hal pertama yang terlintas di benak orang Minang adalah gangguan palasik. Tapi itu dulu, sekarang masyarakat Minang sudah berbeda, hal-hal seperti itu sekarang ini dianggap sebagai penyakit atau kekurangan gizi seperti makanan yang kurang sehat, ataupun penyakit lainya.
Meskipun begitu masyarakat minang tetap mengantisipasi adanya palasik yang menyerang bayi-bayi mereka, dengan cara mengonyokan atau memperlihatkan sesuatu dengan tangan, menyodorkan, kepada orang yang diduga palasik dan penganut ilmu hitam. karena menurut masyarakat setempat, hal itu akan membuat palasik tak dapat beraksi, atau cara lainya adalah jangan sampai si bayi bertemu atau terlihat oleh orang yang diduga palasik.(Mr.Goavan)

No comments:

Post a Comment